Assalamu'alaikum ^_^

Yuk kita perbanyak membaca buku dan mendengarkan kajian, Let's Fastabiqul khoirot !

Tuesday, February 7, 2017

Diary #15 - Asa, Cita dan Cinta


“Selalu ada kisah hidup luar biasa 
yang ceritanya belum pernah dituliskan pengarang manapun, 
belum pernah difilmkan oleh produser dan sutradara manapun. 
Mungkin itu kisah hidupmu sendiri.”

Tak bisa dipungkiri, semesta rasa yang kau tulis dalam untaian kata,
sungguh sangat terasa hadirnya bersama asa dan cita, datang membangun cinta.
Kata demi kata menari indah dihatiku, seakan tahu perasaanku yang sedikit malu.
Menciptakan asa, menggapai cita, tumbuh bersama saling mengerti makna cinta

Sungguh karnanya hadirmu selalu ku tunggu
Tulisanmu, ceritamu, kutipanmu, semangatmu
Semua seakan sama dengan apa yang kurasa dan ku citakan
Senantiasa mendidik diri dengan hikmah kehidupan
Menata langkah dalam jalinan ukhwah menuju jalan dakwah

Banyak asa dan cita yang lahir disaat cinta mulai merekah indah
Selalu terbayang betapa indahnya hidup dalam semangat fiisabilillah
Saling menyemangati disaat lelah, saling menguatkan dijalan dakwah
Meskipun belum pernah bertemu, 
namun hatiku senantiasa merasakan kehadiranmu.
Karna ku yakin, di saat yang sama kamu juga melakukan hal yang sama sepertiku.
Belajar dan mengajarkan Qur'an setiap waktu dalam indahnya akhlakmu

Ingin rasanya ku bercerita, tentang asa, cita dan cintaku
Selalu terbayang betapa indahnya ketika semua itu kita jalani bersama
Banyak hal yang tercatat dalam memoriku tentang apa yang ku citakan
Dan hadirmu menguatkan ku untuk mampu mewujudkannya

Saat ini yang ku lakukan lebih banyak pada pembinaan dan pengkaryaan
Membersamai teman - teman JogjaJE membina ukhwah dalam semangat dakwah
Menciptakan karya dan kegiatan yang muaranya pada amal fiisabilillah
Melahirkan kader kader dakwah yang siap berjuang sesuai dengan kemampuannya
Tahsin, Tahfidz, TPA, Media, Tulisan, Olah raga, Pecinta Alam, Seni Tata Boga
Bersama sama mengaji untuk mengerti arti, membangun aksi, menuju bakti.

Tak terasa 4 tahun lamanya ku mendampingi tahsin di Jogja
Memulai dari nol mengenalkan betapa indah ilmu tahsinul qur'an
mulai dari kelompok pemuda, hingga kelompok cabang
mulai dari satu cabang hingga beberapa cabang
Subhanallah... selalu ada hikmah disetiap langkah dakwah
Depok, Turi, Kalasan, Ngaglik dan sekarang akan bertambah di Ngemplak
Sungguh smua ini berkat pertolongan Allah Subhanahu wata'alaa
Allah masih memberikanku kekuatan disisa sisa waktu ku bekerja
tetap istiqomah semangat belajar dan mengajarkan Al Qur'an

Pagi adalah waktunya bekerja
malam adalah waktunya mengaji
mulai dari tahsin, kelompok, training IT, kepenulisan, media
smua senantiasa terbalut oleh semangat dakwah, semangat fiisabilillah
jadi kapanpun, dimanapun dan dengan siapapun, 
sepadat apapun aktivitasnya, Allah tetaplah yang utama.

Mungkin bagi banyak orang sabtu ahad adalah hari libur
namun tidak untukku, belajar dan mengajar itulah rutinitasku
Hari sabtu pagi jadwalku mendampingi anak anak SLB belajar pertanian
Sore mendampingi adek adek warga Depok belajar TPA
Malam mendampingi beberapa anak belajar iqro' dan hafalan dirumahnya

Begitu juga dengan hari Ahad,
paginya piket majlis, menyimak Ahad pagi
Siangnya menyiapkan materi
Sorenya mendampingi belajar tahsin di cabang Turi
Malamnya mendampingi adek adek belajar iqro dan hafalan

Dari sekian banyak aktivitas yang telah ku jalani
Satu hal yang selalu menyemangati untuk tetap istiqomah
Tiada lain adalah "lillah" seberat apapun kondisi kita
Seringan apapun pekerjaannya, maka kita akan melakukannya dengan mujahadah
Kesungguhan yang dilakukan dengan penuh kesadaran
Sadar bahwa apa yang kita lakukan adalah karna kuasa Allah
Maka Allah selalu kita hadirkan, menjadi alasan dan tujuan kita melakukan segala perbuatan

Ada satu cita yang dengannya melahirkan asa disaat nantinya kita bersama.
Tidaklah ku ceritakan sekarang, namun insyaAllah kelak akan ada masanya.
Ku harap hatimu, rasamu, penamu masih sama seperti yang kurasa.
Bersamamu...

~ AM - Jogja, 08/02/2017

No comments:

Post a Comment