Assalamu'alaikum ^_^

Yuk kita perbanyak membaca buku dan mendengarkan kajian, Let's Fastabiqul khoirot !

Tuesday, July 18, 2017

Diary #52 - Melangkah Lillah


_ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _

Barang siapa yang menghendaki keuntungan di akhirat akan Kami tambah keuntungan itu baginya dan barang siapa yang menghendaki keuntungan di dunia Kami berikan kepadanya sebagian dari keuntungan dunia dan tidak ada baginya suatu bahagianpun di akhirat. (Ash shura : 20)
 _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _

Bismillah
Sejujurnya hidup di Jogja itu terlalu nyaman untuk di tinggalkan
Sebenarnya bukan Jogjanya, namun kebersamaan yang terjalin disini
lebih berharga dari pada kata istimewa

Yang saya yakini selama ini
ketika saya, kamu, kita melangkah dengan sungguh sungguh
pasti selalu ada kemajuan, ada hasil yang didapat, sekecil apapun itu.

bayangkan kalau sekarang yang bergerak adalah sekelompok pemuda
70 mahasiswa, 45 mahasiswa dan 25 mahasiswi
bergerak dalam satu wadah yang bernama JogjaJE (Jogja Jama'ah Excellent)
yang terjalin karna bersama dalam satu kajian
bersama sama bergerak ngaji dan mengamalkan hasil ngaji
laa haulaa walaa kuwwata illa billah

Alhamdulillah
akhir akhir ini kami banyak kegiatan
dan saya memohon maaf jika muslimdiary.net belum bisa update setiap harinya
wa insyaallah saya masih berusaha tetap menyiapkan sebuah karya
sekecil apapun itu langkahnya wajib di ayun setiap harinya
agar hati, fikir dan jiwa senantiasa terpaut padaNya
karna berkarya adalah ladang jihad saya
menjadi hamba yang bermanfaat bagi sesama.
Semoga semangat itu juga ada pada teman teman pembaca sekalian ^_^
Barakallahu fiikum...

Sedikit saya share, bentuk usaha kami dalam melangkah
berusaha menjadi hamba yang berprestasi di bidang kami masing masing
cobalah untuk rehat sejenak, menundukkan hati dan fikiran kita
merefleksikan diri, dan mencoba mengevaluasi sudah seberapa jauh usaha kita
menyiapkan kehidupan akhirat kita.

Apakah selama ini kita hanya sibuk memikirkan urusan dunia saja ?
Sudahkan kita mengisi waktu waktu kita dengan dzikrullah
memulai dan mengakhiri setiap aktivitas kita dengan berdoa
melibatkan Allah di setiap usaha kita ? Sudahkah itu kita lakukan ?
Belum lagi amalan sholeh lainnya ? sudahkah kita agendakan ?

Belumkah datang waktunya bagi orang-orang yang beriman, untuk tunduk hati mereka mengingat Allah dan kepada kebenaran yang telah turun (kepada mereka), dan janganlah mereka seperti orang-orang yang sebelumnya telah diturunkan Al Kitab kepadanya, kemudian berlalulah masa yang panjang atas mereka lalu hati mereka menjadi keras. Dan kebanyakan di antara mereka adalah orang-orang yang fasik (Qs. Al Hadid ayat 16)

Dan carilah pada apa yang telah dianugerahkan Allah kepadamu (kebahagiaan) negeri akhirat, dan janganlah kamu melupakan bahagianmu dari (kenikmatan) duniawi dan berbuat baiklah (kepada orang lain) sebagaimana Allah telah berbuat baik, kepadamu, dan janganlah kamu berbuat kerusakan di (muka) bumi. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang berbuat kerusakan. (Qs. Qasas ayat 77)

Alhamdulillah, semoga apa yang saya share ini bisa meyakinkan teman teman semua
bahwa ketika kita ada niatan untuk bergerak melangkah
Allah menunjukkan jalan jalan kebaikan kepada kita,
apapun itu bentuk ujiannya kita harus selalu yakin
bahwa Allah senantiasa membersamai kita.

Dalam waktu dekat ini akan ada banyak kegiatan yang perlu dipersiapkan
diantaranya :

- Pertemuan Pemuda MTA DIY
- Jalan Sehat Warga MTA se kabupaten Sleman
- JogjaJE Merdeka (lomba lomba)
- Qurban 1438 H
- Upgrading Ustadz Ustadzah TPA MTA
- Distribusi Materi Belajar TPA MTA
- Pembinaan santri delegasi Al Khusna DIY
- Pembuatan Buletin JogjaJE
- Jambore Anak Sholeh MTA (Awal Tahun)
- Bazar & Expo Jogja JE

Kalau saya pribadi setiap minggunya mengurus :
- Gubuk Coklat Merapi
- Kegiatan Tahsin
- Kegiatan JogjaJE
- Membuat Materi Belajar TPA
- Mulai mengkonsep ekonomi syariah KioSS Warga
(tempat belanja sembako dan sayur online dari warga untuk warga oleh warga)

Semoga kita tetap istiqomah dalam kebaikan,
tidak penting kita bergerak sebagai apa,
yang terpenting adalah prestasi kita.
_ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _

Yogyakarta, 18/7/2017 - AM

No comments:

Post a Comment